Selasa, 22 Oktober 2013

Tugas 1 #EkonomiKoperasi



MENGAPA?! KOPERASI DI INDONESIA
HIDUP SEGAN MATI TAK MAU

Koperasi adalah asosiasi orang-orang yang bergabung dan melakukan  usaha bersama atas dasar prinsip-prinsip koperasi, sehingga mendapatkan manfaat yang lebih besar degan biaya yang rendah melalui perusahaan yang dimiliki dan diawasi secara demokratis oleh anggotanya. Koperasi bertujuan untuk menjadikan kondisi sosial dan ekonomi anggotanya lebih baik dibandingkan sebelum bergabung dengan koperasi.
Sebagai Bapak Koperasi Indonesia, Bung Hatta pernah berkata : Bukan Koperasi namanya manakala didalamnya tidak ada pendidikan tentang koperasi. Meskipun sudah berusia 60 tahun lebih (dan 66 tahun pada tanggal 12 Juli 2013) Apa itu Koperasi? belum begitu dipahami  dengan benar oleh bangsa Indonesia. Bahkan banyak para anggota koperasi yang belum tahu makna dari koperasi ini. Alasan utama mengapa Koperasi di Indonesia belum berkembang pesat yaitu karena adanya permasalahan yang dihadapi oleh koperasi, permasalahan itu meliputi permasalahan internal dan eksternal adalah sebagai berikut :
Permasalahan Internal :
1.      Para anggota yang kurang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi serta kemampuan  manajerial
2.      Terbatasnya modal yang tersedia khususnya dalam bentuk kredit dengan persyaratan lunak untuk pengembangan usaha
3.      Dalam pelaksanaan usahanya, koperasi masih belum sepenuhnya mengembangkan kegiatan di berbagai sektor perekonomian
4.      Alat perlengkapan organisasi koperasi belum sepenuhnya berfungsi dengan baik
Permasalahan Eksternal :
1.      Bertambahnya persaingan dari badan usaha yang secara bebas memasuki bidang usaha yang tengah ditangani oleh koperasi
2.      Dirasakan adanya praktek dunia usaha yang mengesampingkan semangat usaha bersama berdasarkan atas asas kekeluargaan dan gotong royong
Dari sini tampak jelas bahwa pemerintah belum sepenuh hati dalam membangun perekonomian berbasis kerakyatan, yakni KOPERASI !
@yolentaNta 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar